YOKOHAMA – Memasuki musim balap 208, Nissan/NISMO mengumumkan program kejuaraan dunia yang akan diikuti termasuk debut Nissan di kompetisi balap listrik ABB FIA Formula E.
Selain itu info pembaruan di jajaran Japanese Super GT Championship sekaligus pematapan target dari tim baru dan pebalapnya.
Nissan GTR NISMO GT500 alami pembaruan pada sisi aerodinamika, penyempurnaan dalam segi aliran udara di sekitar tengah kendaraan. Peningkatan pengendaraan berkat melonjaknya suguhan tenaga dan daya tahan. Merevisi komponen dengan memperkuatnya agar mobil kian optimal.
Pembaruan ini diharapkan mampu kembali mengantarkan juara seperti musim 2014 dan 2015 serta tak ingin meleset kalah selisih dua poin pada tahun 2017.
Tsugio Matsuda dan Ronnie Quintarelli tetap dipercaya menggeber Nismo No.23 Motul Autech GT-R. Debut NDDP Racing degan BMAX akan disandingkan pebalapa veteran Satoshi Motoyama dan pebalap muda Katsumasa Chiyo.
Tak ketinggalan tim IMPUL didukung pebalap Daiki Sasaki bersanding dengan lulusan GT Academy JAnn Mardenborough. [KC]