JAKARTA — Ada beberapa fitur Yamaha Freego yang tidak kami sebutkan di artikel sebelumnya. Oleh sebab itu di artikel ini Otobisnis akan menginformasikan kepada Anda.
Inilah daftar fitur Yamaha Freego:
- LED headlight dan hazard yang membuat pencahayaan menjadi lebih terang namun lebih hemat energi. Penggunaan LED membuat kesan modern Freego.
- Smart Key System (SKS) merupakan sistem kunci tanpa anak kunci (Keyless). Fitur ini ditunjang oleh sistem keamanan Immobilizer dan Answer Back System.
- Electric power socket akan menjamin energi baterai smartphone atau gadget tidak akan habis selama perjalanan.
- Digital speedometer dan Multi Information Display (MID) yang berisi informasi seputar kendaraan Anda.
- Joknya panjang 895 mm untuk memberikan kenyamanan bagi pengendara dan penumpang. Sementara ruang kaki diklaim memuaskan.
- Roda 12″ dengan ban tubeless lebar.
- Smart front refuel memudahkan Anda mengisi bensin karena lubang tangki bensin berada di depan sehingga Anda tidak perlu buka jok. Volume tangki 4,2 liter. Tangki dilindungi oleh pelat baja dan berjarak 135 mm dari tanah seperti Yamaha NMAX.
Harga Yamaha Freego dari Rp 18,5 juta – Rp 22,5 juta. Varian tertinggi Freego dilengkapi dengan sistem pengereman ABS (anti-lock braking system) yang mencegah rem terkunci ketika pengereman berat.
Varian Standard terdiri dari warna Matte Black, Metallic Red, Metallic Blue dan Metallic White. FreeGo S dan S-ABS dipasarkan dalam dua pilihan warna Matte Red dan Matte Grey.
Skutik ini diklaim irit BBM karena mengaplikasi Stop & Start System (SSS) yang akan mematikan mesin secara otomatis saat motor tidak bergerak selama 5 detik. Pengendara tinggal memutar grip akselerator untuk menghidupkan mesin. Sayangnya, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tidak menyebutkan berapa angka konsumsi BBM Yamaha Freego.
Volume bagasi Freego mencapai 25 liter. Ini jelas lebih besar dari Yamaha NMAX yang posisinya di atas Skutik irit BBM ini.
Dari 31 Oktober – 4 November 2018, Freego dipamerkan di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC). [Itn]