JAKARTA – Honda Odyssey genap setahun dihadirkan model Prestige, hari Kamis ini (1/3) dihadirkan PT Honda Prospect Motor dengan kembali memberanikan diri adanya penyegaran yang diklaim lebih modern.
Hanya naik sekitar 3 juta dari sebelumnya, Honda Odyssey kini dilepas harganya Rp 720 juta (on the road Jakarta).
Yup, penasaran dengan kebaruannya. Akan ditemui teknologi LED pada lampu kabut, velg lebih mewah dengan diameter 17 inci dipadu kelir hitam pada bagian dalam. Bodi kit juga semakin menggoda mengelilingi Odyssey.
Pengendara Odyssey dimaksimalkan kenyamanannya dengan sandaran tangan lebih lebar. Akses penumpang belakang melalui pintu geser. Penumpang baris kedua juga lebih nyaman bila perjalanan jauh karena jok bisa diposisikan seperti kasur yang datar untuk tiduran, sandaran kepala lebih besar, tapi diklaim tak menghalangi pandangan ke belakang melalui spion dalam.
Bagaimana warnanya? Honda meyakini jagoannya adalah Premium Spice Purple Pearl dan Platinum White Pearl. Bila ingin beda ada Crystal Black dan perlu menambah tiga juta lagi bila ingin warna Super Premium Metallic.
Adapun mesin tetap memakai 2.4L berinstalasi 4-silinder i-VTEC, DOHC berkapasitas 2.356cc. Klaim tenaga175 PS dan sodoran torsinya 225 Nm. Mengerahkan tenaganya melalui CVT yang bisa dioperasikan secara agresif melalui paddle shift di balik lingkar kemudi.
Mantapnya lagi, penumpang baris ketiga diberi power outlet 12 volt dan juga koneksi HDMI. Penumpang baris kedua terdapat colokan fungsional USB. Pada bagian dashboard terdapat layar sentuh berukuran 7 inci sudah built-in GPS navigation.
Di Indonesia, total Honda Odyssey sudah terjual kepada konsumen sekitar 3800 unit. Sedangkan data GAIKINDO tahun 2017, Odyssey mampu torehkan angka 282 unit.