TEXAS – Ada kabar gembira bagi para calon pemilik mobil hybrid, plug-in hybrid, dan fuel cell Toyota di Amerika Serikat. Toyota akan memperpanjang garansi baterai mobil hybrid untuk model year 2020.
Perpanjangan garansi baterai dari 8 tahun atau 160.000 kilometer menjadi 10 tahun atau 241 ribu kilometre, mana yang tercapai lebih dahulu. Perpanjangan ini sekaligus pertama kali di industry.
Meski demikian Toyota USA tidak mengubah garansi komponen-komponen system hybrid, masih 8 tahun.
“Toyota memperkenalkan kendaraan hybrid pertama di dunia lebih dari 20 tahun yang lalu, tetapi orang-orang masih ragu-ragu untuk memiliki kendaraan hybrid,” kata Heather Updegraff, General Manager, Toyota Vehicle Marketing & Communications.
“Perpanjangan ini bertujuan untuk meminimalkan kekhawatiran itu dan perpanjangan garansi baru untuk baterai hibrida ini adalah cara lain kami memimpin industri ini dan mengutamakan pelanggan kami.”
Saat ini Toyota USA menjual 7 model kendaraan berlistrik MY 2020 di AS yakni: generasi keempat Toyota Prius, Prius Prime, Corolla Hybrid, generasi ketiga Camry Hybrid, Avalon Hybrid, generasi kedua RAV4 Hybrid, dan Mirai FCEV.
Perpajangan ini pun berlaku pada mobil-mobil Lexus MY 2020 di AS. [Itn]