SURAJPUR — Yamaha FZ-FI 2019 dan Yamaha FZS-FI 2019 siap meladeni bikers muda berusia 20 tahunan yang lapar motor berotot dan berdesain maskulin.
Yamaha Motor India menjejalinya dengan mesin Blue Core 150cc, 1-silinder, SOHC, FI, bertenaga 13,2 hp dan bertorsi 12,8 Nm. Mesin ini telah mendapat revisi sehingga akselerasinya lebih baik. Dengan transmisi 5-speed, motor ini akan membawa Anda menjinakkan jalan-jalan kota.
Rem depan, kini, dibekali ABS (anti-lock braking system). Suspensi belakang menganut monocross shock.
Desainnya dibuat lebih berotot dan bengis berkat revisi di bagian depan, tanki, dan under cowl. Untuk FZS-FI dilengkapi dengan Duct Chrome Plating. Aura modern terpancar dari headlight LED dan LCD instrument cluster.
Harga Yamaha FZ-FI 2019 Rs 95.000 atau Rp 19 jutaan. Sedangkan harga FZS-FI 2019 Rs 97,000 atau Rp 19,5 jutaan. Yamaha Motor India menargetkan penjualan dua model ini sebanyak 300.000 unit dalam setahun. [Itn]