Makassar – Setelah sebelumnya sukses digelar di Surabaya, rangkaian road to Road to OLX Autos Indonesia Modification & Lifestyle Expo 2022 sambangi kota Makassar. OLX Autos IMX Makassar diadakan di Phinisi Point Mall.
Gelaran OLX Autos IMX Makassar ini merupakan buah kolaborasi dengan Forum Modifikator Otogammara, Komunitas Timur dan Indonesia Community (IC). Mengusung tema ‘Makassar Car Meet’, ajang pemanasan OLX Autos IMX 2022 diproyeksi sebagai wadah pemersatu seluruh pelaku industri otomotif di Kota Makassar.
“Antusiasme kota ke-6 dalam rangkaian seri Road to OLX Autos IMX 2022 terbilang tinggi. Bahkan, sudah terlihat dari laman media sosial seperti dukungan dari bengkel spesialis, car enthusiast, dan komunitas otomotif untuk menyambut gelaran yang menyambangi kota dengan segudang potensi kreatif tersebut,” jelas Andre Mulyadi selaku IMX Project Director.
Andre menambahkan, gelaran Road to OLX Autos IMX 2022: Makassar Car Meet turut memotivasi bangkitnya produsen aftermarket, tuner spesialis, hingga lini industri lifestyle yang melahirkan dampak positif dalam mendukung kegiatan generasi muda.
“Bukan hanya menampilkan unsur modifikasi dan lifestyle semata, ajang pemanasan Road to OLX Autos IMX 2022 kali ini berupaya memberikan pengalaman menarik untuk semua segmentasi pengunjung, sekaligus menggali potensi para pelaku industri kreatif ikut terangkat dengan menghasilkan mutu produk yang berkualitas, kompetitif, dan juga tetap memperhatikan unsur keamanan dan keselamatan,” lanjutnya.
Pesatnya perkembangan industri otomotif di Kota Makassar saat ini juga berpengaruh terhadap tumbuhnya permintaan Mobil Bekas (Mobkas). Director of Marketing OLX Autos Indonesia Sandy Maulana mengatakan, ajang pemanasan Road to OLX Autos IMX 2022 menjadi sebuah langkah strategis untuk menjaring para konsumen terutama kaum milenial untuk mengedukasi serta menyuguhkan penawaran terbaik dari OLX Autos.
“Salah satu yang mendukung geliat modifikasi Kota Makassar adalah keanekaragaman kreasi para pelaku industri yang cenderung memilih mobil bekas sebagai basis modifikasi. Oleh karena itu, untuk membidik konsumen dari kaum milenial, kualitas mobil menjadi syarat penting,” terang Sandy.
Sebagai salah satu platform layanan jual-beli mobil bekas, OLX Autos memiliki pendekatan yang akrab dengan kaum milenial sekaligus dapat memberi informasi, serta tips dan trik membeli mobil bekas. Hal ini tentu berkaitan dengan upaya pertumbuhan industri otomotif di skala nasional.
“Generasi milenial saat ini punya peran penting terhadap sebuah kebaruan dan kepraktisan. Saat mencari referensi mobil bekas, biasanya terlebih dulu mencari di internet atau daring. Untuk memahami keinginan tersebut, OLX Autos memberikan kemudahan hanya melalui aplikasi di perangkat gawai yang didukung dengan pembayaran mudah dengan cicilan mulai dari Rp 1 jutaan,” lengkapnya.