JAKARTA – All-new Hyundai Kona Electric menjadi model baru Hyundai Motors Indonesia yang akan segera dipasarkan di Tanah Air. Untuk mengetahui lebih lanjut keunggulannya, awak media secara eksklusif diajak merasakan secara langsung sensasi berkendara SUV berkapasitas 5-penumpang itu.
Untuk menjajal all-new Hyundai Kona Electric, tempat parkir Aloha Pantai Indah Kapuk 2 dijadikan lintasan. Ada ramp untuk mengukur kemampuan menanjak, kontrol berkendara melewati lintasan zig-zag, uji coba kenyamanan menggilas speed bump, serta trek lurus untuk merasakan akselerasi instan mobil listrik tersebut.
Selain itu, peserta pun diajak mengeksplorasi fitur canggih di dalamnya, seperti sematan Hyundai Bluelink yang telah disempurnakan. Pada fitur ini, pengguna dapat memperbaharui perangkat lunak kendaraan melalui saluran over-the-air (OTA). Fitur View Around My Vehicle memungkinkan pengguna melihat penginderaan 360 derajat all-new Kona Electric meski dalam kondisi mati.
Soal kabinnya terbilang lapang. Arie Hermawan, Marketing Manager PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan, “Secara dimensi, kini wujudnya lebih besar dan panjang dibanding generasi sebelumnya. Jarak wheelbase juga lebih panjang, sehingga ruang bagasi pun menjadi lebih luas.”
Tata letak interior all-new Hyundai Kona Electric juga futuristik. Cluster speedometer yang menyatu dengan layar di dashboard, memastikan kemudahan pembacaan informasi dan pengoperasian segala kebutuhan berkendara. Dipadukan Premium Sound System yang memanjakan telinga, dijamin membuat perjalanan makin menyenangkan.
Bagian konsol tengahnya, terdapat lubang untuk mensuplai daya perangkat elektronik rumahan, atau kerennya disebut Vehicle-to-Load (V2L) yang menjadi fitur unggulan mobil listrik Hyundai lainnya. Fitur ini juga tersedia di bagian depan, tepatnya di lubang pengisian daya.
Mengakomodir perjalanan, all-new Kona Electric memiliki daya jelajah hingga melebihi 600 kilometer lho. Sayangnya, perusahaan masih merahasiakan seputar spesifikasi baterai berikut performa tenaga dari motor penggeraknya. Satu yang bikin bangga, yaitu mobil listrik Hyundai ini menjadi pertama menggunakan komponen baterai produksi dalam negeri.
Fransiscus Soerjopranoto, Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia mengatakan, “All-new Kona Electric merupakan kendaran listrik dengan baterai produksi lokal pertama di Indonesia. Kedepannya, kami akan terus berusaha untuk menghadirkan beragam model mobil listrik sesuai dengan segmen dan kebutuhan konsumen untuk menjangkau setiap lapisan masyarakat Indonesia dengan harapan agar pasar mobil listrik terus bertumbuh.”
All-new Hyundai Kona Electric rencananya resmi dipasarkan seharga Rp 500 jutaan di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Tersedia empat pilihan varian, yaitu Prime Standar Range, Prime Long Range, Signature Standard Range, dan yang tertinggi varian Signature Long Range.