Denpasar/Bandung/Jakarta — PT Geely Auto Indonesia bersama mitra dealer PT Maju Mandala Mobilindo meresmikan 3 dealer di Denpasar, Bandung dan Jakarta Pusat. ini menjadi bagian dari strategi memperkuat kehadiran brand China di pasar Indonesia.
Dealer Geely Denpasar berlokasi di Jl. Jenderal Gatot Subroto Timur No.88. Inilah dealer pertama Geely di Pulau Bali.
Berdiri di atas lahan seluas 2.000 meter persegi, dealer ini hadir dengan konsep modern dan ramah pelanggan, menghadirkan pengalaman berkelas bagi konsumen mulai dari proses pembelian hingga perawatan kendaraan, di mana dilengkapi ruang tunggu yang nyaman, delapan work bay dengan car lift dan peralatan servis berstandar global, dua charging station, serta area car wash.
Seluruh fasilitas di atas memastikan setiap mobil diserahkan kepada pelanggan dalam kondisi terbaik. Kehadirannya menjadi langkah penting bagi Geely dalam meningkatkan jangkauan layanan di wilayah Bali dan Indonesia Timur, sekaligus menjawab tingginya minat masyarakat terhadap mobilitas yang lebih cerdas dan berkelanjutan.
“Bali menjadi salah satu fokus ekspansi kami berkat posisinya sebagai destinasi pariwisata dan karakter masyarakat yang terbuka pada teknologi baru. Potensi ini sejalan dengan kebutuhan mobilitas di berbagai kondisi jalanan, dan kendaraan Geely siap mendukung aktivitas sehari-hari. Tahun ini, target kami mengembangkan jaringan diler hingga 80 titik di seluruh Indonesia,” ujar Constantinus Herlijoso, Sales and Channel Director Geely Auto Indonesia.
“Seluruh dealer Geely di bawah Maju Mandala dirancang dengan layanan yang profesional dan responsif, melalui fasilitas sales, service, dan spare parts (3S). Dengan pengalaman puluhan tahun di industri otomotif, kami menghadirkan solusi komprehensif yang memberikan kenyamanan sepanjang kepemilikan kendaraan Geely,” jelas Nugroho Suharlim, Direktur PT Maju Mandala Mobilindo.
Selain di Denpasar Bali, PT Maju Mandala Mobilindo pun membuka dealer Geely di Jalan Batu Tulis No.15, Jakarta Pusat dan Jl. Dr. Setiabudi No.104, Kota Bandung.
Geely Maju Batu Tulis menempati lahan seluas 718,2 meter persegi. Diler ini menghadirkan layanan lengkap dengan empat work bay dan dua charging station. Fasilitasnya dirancang efisien untuk menjangkau konsumen dan memberikan kemudahan akses pelayanan bagi para pengguna Geely di wilayah pusat kota Jakarta.
Geely Maju Setiabudi menjadi diler kedua Geely di kota Bandung. Berlokasi di Jl. Dr. Setiabudi No.104, area yang dekat dengan kawasan hunian dan pusat aktivitas komersial, diler ini berdiri di atas lahan seluas 1.060 m². Fasilitasnya dilengkapi empat work bay dan charging station yang siap melayani penjualan, perawatan, serta berbagai kebutuhan purnajual. Kehadirannya semakin memperkuat jaringan serta kualitas layanan Geely di wilayah Jawa Barat. ##
