JAKARTA — Dua model SUV akan mengawali penampilan BAIC di Indonesia. BAIC X55 II dan BJ-40 PLUS akan menjadi dua produk halo brand asal China tersebut.
Xu Ming, kepala desainer dari desain eksterior BAIC Modeling Center dan kepala desainer BAIC X55 II, mengatakan bahwa mobil ini sepenuhnya memahami kebutuhan-kebutuhan penggunanya.
“BAIC X55 II bukan sekedar mobil yang dibuat oleh para insinyur, namun juga produk yang sepenuhnya memahami kebutuhan-kebutuhan penggunanya,” ujar Xu Ming.
Para desainer BAIC Modeling Center menamai bahasa desain baru mobil ini “Diamond Stars”, yang menunjukkan aliran cahaya dan bayangan melalui efek cahaya dan bayangan lubang cacing yang mirip dengan film fiksi ilmiah Hollywood “Interstellar”. Desain lampu depan dan belakang mobil juga mengusung tema “Diamond Stars”. Versi terakhir dari lampu belakang akan membentuk bentuk titik yang sama di rongga lampu seperti kisi-kisi saluran masuk udara, dan menyediakan fungsi bahasa lampu, sehingga pengguna dapat merasakan bahwa mobil tersebut hidup dan bukan produk industri yang dingin.
Desain interior BAIC X55 II tidak hanya memberikan para penggunanya pengalaman kapsul ruang angkasa imersif, tetapi juga membentuk gaya yang menyatu dengan gaya eksterior. Konsol tengah dilengkapi robot AI berbentuk kapal perang yang menggunakan lampu untuk berinteraksi dengan penumpang di dalam mobil.
BAIC X55 II diposisikan sebagai midsize SUV dengan mesin MAGIC-CORE 4-silinder, 16-valve, 1500cc, DOHC, Turbocharger. Jantung mekanis ini melepaskan tenaga 175 HP dan torsi 300 Nm. Akselerasi mobil dari 0 km/h hingga 100 km/h hanya dalam 7 detik.
Mesin BAIC X55 II sendiri merupakan hasil kolaborasi dengan Meta GmbH dari Jerman, yang terkenal sebagai pemasok mesin dan teknologi tinggi lainnya kepada merk-merk otomotif ternama di dunia.
Mobil yang akan bersaing dengan Honda CR-V ini dilengkapi dengan transmisi 7-speed Double Clutch (7-Speed DCT) untuk menyalurkan semua tenaganya ke roda-roda depan. Transmisi ini mendapat penghargaan sebagai China Top-Ten Transmission.
September 2023, model ini meraih 5-bintang dalam uji tabrak yang dilakukan oleh China NCAP. Mobil ini menorehkan skor keseluruhan yang mengesankan sebesar 89,1%, melampaui skor rata-rata model yang diuji sebesar 79,5%, sehingga menghasilkan Peringkat Keamanan Bintang Lima.
BAIC diageni oleh PT JIO Distribusi Indonesia (JDI). Salah satu dari dua model di atas akan dirakit di Indonesia. ##