CALIFORNIA — Alliance Ventures melakukan investasi kepada Enevate Corporation, perusahaan teknologi baterai lithium-ion (Li-ion) yang berbasis di Irvine, California, USA.
Investasi ini mencerminkan kemampuan Enevate dalam terobosan baterai Li-ion yang mampu melakukan pengisian cepat ekstrim dengan kepadatan energi yang tinggi. Teknologi Enevate, yang dapat memungkinkan kendaraan listrik (EV) untuk mengisi daya dalam waktu yang sama seperti pengisian bahan bakar mobil konvensional, dipandang sebagai pemimpin di bidangnya.
Saat ini Enevate memiliki HD-Energy® Technology untuk pengisian baterai kendaraan listrik dalam 5 menit dengan kepadatan energi tinggi dan daya jelajah jauh, plus dengan fokus tambahan pada operasi suhu rendah untuk iklim dingin, biaya rendah dan manfaat keselamatan. Waktu pengisian yang singkat ini tidak dimiliki oleh baterai Li-ion mana pun.
“Kami senang dapat berpartisipasi dalam putaran pendanaan Enevate yang terbaru. Investasi strategis ini memungkinkan kami untuk mendukung pengembangan teknologi elektroda Enevate. Pengembangan yang berkelanjutan di bidang kritis ini akan membantu kami mempercepat elektrifikasi kendaraan-kendaraan kami,” kata Francois Dossa, Alliance Global Vice President, Ventures and Open Innovation.
Enevate melisensi teknologi HD-Energy-nya untuk produsen dan pemasok baterai dan EV di seluruh dunia agar dengan cepat mencapai volume produksi dan mendorong EV ke tingkat berikutnya.
Tidak disebutkan besaran investasi yang diguyur oleh perusahaan yang dimiliki oleh Renault-Nissan-Mitsubishi tersebut. [Itn]