JAKARTA — DFSK Mini EV akan hadir di tengah deretan mobil DFSK Motors lainnya di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show 2022 (GIIAS 2022). Pameran otomotif bertaraf internasional ini akan menjadi momen yang tepat bagi DFSK untuk menunjukan berbagai solusi berbagai kebutuhan mobilitas masyarakat melalui kendaraan-kendaraan terbaik.
Selama 11 hari pameran, DFSK Motors akan menampilkan berbagai model kendaraan dengan berbagai teknologi terbaik. Jajaran kendaraan listrik yang akan hadir terdiri dari DFSK Gelora E yang menjadi kendaraan komersial listrik pertama di Indonesia dengan pilihan model blind van dan minibus, kemudian DFSK MINI EV.
Di jajaran moil penumpang DFSK Glory 560 yang tangguh, hingga DFSK Glory i-Auto yang canggih. Dari line up kendaraan komersial, para pengunjung bisa menyaksikan DFSK Super Cab dan DFSK Gelora dengan fungsionalitas tinggi.
“DFSK setiap tahun selalu menghadirkan inovasi-inovasi baru yang diproyeksikan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat di Indonesia. GIIAS 2022 akan menjadi momen yang tepat bagi DFSK untuk memamerkan, mengedukasi, serta menawarkan kendaraan terbaik yang bisa diandalkan dengan desain yang atraktif, bertenaga, fungsional, hingga efisiensi di berbagai aspek,” ungkap Marketing Head PT Sokonindo Automobile, Achmad Rofiqi.
DFSK Mini EV merupakan mobil listrik riset. Mobil ini tampil perdana di pameran kendaraan listrik Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 lalu. Kompetitornya nanti adalah Wuling Air ev.