Jakarta — Jika Anda sedang mencari ban sedan, MPV atau SUV, Bridgestone Turanza 6 layak untuk dipertimbangkan. Ban mobil ini diklaim memiliki banyak keunggulan.
Turanza 6 merupakan iterasi terbaru keluarga Turanza membawa kenyamanan ke level lebih baik melalui superior quietness, enhanced wet grip, dan luxurious comfort . Ban mobil ini menawarkan solusi lengkap bagi konsumen yang menginginkan sebuah ban comfort touring yang lebih dari sekadar nyaman.
Teknologi ENLITEN menciptakan keseimbangan antara aspek unik sebuah ban (unique traits), keamanan (safety) serta kerberlanjutan (sustainability).
Dengan rolling resistance (hambatan gulir) yang lebih rendah, Turanza 6 mendukung efisiensi bahan bakar untuk kendaraan konvensional dan memaksimalkan daya tempuh baterai untuk kendaraan listrik (EV). Hal ini tidak hanya membantu mengurangi emisi CO2, tetapi juga menciptakan perjalanan yang lebih ramah lingkungan.
Teknologi ENLITEN juga memiliki bobot yang lebih ringan dibandingkan produk konvensional, serta dikembangkan dengan material circularity yang lebih baik dengan kandungan daur ulang lebih dari 25%.
Sebagai ban comfort touring premium, Turanza 6 tersedia dalam 34 ukuran, termasuk lima ukuran baru. Produk ini mencakup berbagai jenis kendaraan seperti sedan, MPV, dan SUV, dengan ukuran rim mulai dari 14 hingga 19 inci. Fleksibilitas ini memastikan bahwa Turanza 6 dapat memenuhi kebutuhan berbagai tipe kendaraan di pasar Indonesia.
“Mengusung teknologi ENLITEN, dengan Turanza 6 kami tidak hanya menghadirkan produk yang unggul dari sisi performa, tetapi juga selaras dengan komitmen kami terhadap keberlanjutan. Teknologi terbaru dalam ban ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen modern yang mengutamakan comfort dan safety yang optimal dengan performa terbaik di jalan basah dan kering, apa pun tenaga penggerak mobilnya, baik ICE maupun EV,” ujar President Director Bridgestone Indonesia, Mukiat Sutikno.
Ubahan ukuran ban, komposisi kompon serta desain pola tapak ban menghasilkan pengalaman berkendara yang nyaman dan minim getaran. Selain itu, pola tapak ban telah dioptimalkan untuk meminimalkan kebisingan jalan, membuatnya ideal untuk perjalanan jarak jauh maupun harian.
Di pasar Indonesia, Turanza 6 merupakan produk kedua yang mengusung teknologi ENLITEN setelah produk Ecopia EP300 Enliten yang diluncurkan tahun 2023 silam. ##