BRUSSELS — Toyota GR Supra 2023 bertransmisi manual tidak lama lagi akan dijual. Varian ini hanya akan tersedia di opsi mesin 3.000 cc.
Kehadiran Toyota Supra 2023 bertransmisi manual berkat Toyota mendengarkan saran dari sejumlah pecinta Toyota GR Supra. Versi transmisi manual cerdas 6-speed (iMT) akan segera diperkenalkan oleh Toyota di Eropa dan Amerika Utara.
Toyota GR Supra 2023 transmisi manual dirancang untuk menyenangkan para pengemudi yang menyukai kontrol dan pemindahan gigi manual dengan waktu tepat. Masuknya versi ini ke line-up berarti Toyota akan menawarkan tiga model GR (Gazoo Racing) yang tersedia di Eropa dengan transmisi manual dan tiga pedal baik sebagai standar (GR Yaris) atau sebagai opsi (GR Supra, GR86).
Transmisi baru, termasuk kopling baru, telah direkayasa secara khusus agar sesuai dengan karakteristik tenaga dan torsi mesin 3.0 liter 6-silinder segaris.
Pada saat yang sama, sistem kontrol pengereman dan suspensi sports car ini telah disetel ulang untuk kinerja lebih baik – ubahan yang diperkenalkan di seluruh jajaran model.
Rentang tampilan baru ini memiliki dua versi manual: 3.0 liter Pro dan 3.0 liter standard, yang bobotnya lebih ringan hampir 40 kg dibandingkan dengan otomatis standard (model 2021), menambah kelincahan handling mobil.
Tim teknik mampu memodifikasi rumah transmisi, driveshaft dan gear set yang ada dan menghilangkan elemen-elemen yang tidak diperlukan, seperti paket akustik, guna mengurangi bobot.
Di jantung transmisi adalah kopling yang telah direkayasa ulang dengan diameter lebih besar dan pegas diafragma yang diperkuat. Dengan area gesekan lebih besar dan pegas lebih kuat, artinya memiliki kemampuan kinerja tinggi yang sesuai untuk digunakan dengan mesin torsi tinggi Toyota GR Supra.
Transmisi iMT menggunakan sistem kontrol cerdas yang diprogram dengan software baru yang mengutamakan performa sporty. Saat melakukan upshifting, parameter disetel untuk mengoptimalkan torsi mesin pada saat mengopling (mengikat) dan pelepasan kopling; pada downshifts, software telah disesuaikan untuk kinerja konsisten.
iMT diatur sebagai default tetapi dapat dimatikan dalam mode Sport jika pengemudi menginginkannya.
Untuk menghindari lepas landas yang lamban dan rasa akselerasi rendah, rasio final drive telah dipersingkat, dari 3,15 (dalam GR Supra otomatis) menjadi 3,46. Hasilnya adalah respon dan gearing yang sesuai untuk performa mobil sport.
Oiya, suspensi semua versi Toyota GR Supra 2023 direvisi di bagian karet vulkanisir yang lebih kaku di bushing-bushing anti-roll bar depan dan belakang, dan peredam kejut yang disetel ulang. Komponen mekanis pada power steering elektrik dan parameter pengoperasian sistem juga telah disetel ulang.
Toyota GR Supra bermesin 2.0-liter 4-silinder turbo sebagai entry level tetap dipertahankan. Versi tertingginya 3.0-liter Pro Automatic dan 3.0-liter Pro Manual. Sayangnya harga semua varian belum diumumkan oleh Toyota. ##