NEW DELHI — Suzuki Swift semakin mengokohkan posisinya sebagai premium hatchback paling irit di segmennya di India, dengan kehadiran new Suzuki Swift S-CNG (Compressed Natural Gas). Sekaligus, dengan begitu, Maruti Suzuki menjual 14 model S-CNG.
Kendaraan-kendaraan S-CNG dikonseptualisasikan, dirancang, dikembangkan, dan diuji secara ketat di fasilitas penelitian & pengembangan kelas dunia milik Maruti Suzuki sebelum tersedia bagi para pelanggan.
Suzuki Swift S-CNG secara historis sangat populer, dan dengan teknologi S-CNG di mobil baru, kini siap untuk merebut hati pelanggan lebih cerdas yang mencari perpaduan antara performa memikat dan efisiensi bahan bakar terbaik di kelasnya.Maruti Suzuki
Suzuki Swift S-CNG tersedia dalam 3 pilihan varian yakni V, V(O), dan Z. Semuanya menawarkan transmisi manual 5-speed. Harga varian termurah 819.500 Rupee (setara Rp 150 jutaan) higga 919.500 Rupee (sekitar Rp 168,7 jutaan)
Sementara untuk mesin Z12E 3-silinder 1.200cc bertenaga 69.75PS pada 5700rpm dan bertorsi 101.8Nm pada 2900 rpm ketika mendapat asupan bahan bakar gas (BBG). Tingkat efisiensi BBG mencapai 32.85 km/kg. Mesin ini sendiri tidak dilengkapi dengan ISS (Idling Stop Start).
Maruti Suzuki membenamkan banyak fitur keselamatan di Suzuki Swift S-CNG berupa 6 airbag, Electronic Stability Program+ (ESP®), dan Hill Hold Assist. Lebih lanjut mobil ini diperkaya oleh fitur-fitur modern seperti automatic climate control, ventilasi AC belakang, wireless charger, Jok-jok belakang terpisah dengan konfigurasi 60:40, serta Smart Play Pro infotainment system 7-inch dan Suzuki Connect.
Kendaraan S-CNG dikonseptualisasikan, dirancang, dikembangkan, dan diuji secara ketat di fasilitas penelitian & pengembangan kelas dunia milik Maruti Suzuki sebelum tersedia bagi pelanggan. Swift S-CNG secara historis sangat populer, dan dengan teknologi S-CNG di new Swift, kini siap untuk merebut hati pelanggan yang lebih cerdas yang mencari perpaduan antara performa yang memikat dan efisiensi bahan bakar terbaik di segmennya.
“Merek Swift selalu identik dengan performa bersemangat dan gaya yang ikonik. Dengan peluncuran new Suzuki Swift S-CNG yang epik, kami tidak hanya memperluas warisannya yang kaya tetapi membawanya ke tingkat lebih tinggi. Didukung oleh mesin seri Z kami yang serba baru, mobil ini menghasilkan efisiensi bahan bakar luar biasa sebesar 32,85 km/kg, lebih dari 6% peningkatan dari pendahulunya, tanpa mengorbankan pengalaman berkendara mengasyikkan yang disukai oleh para penggemar,” kata Partho Banerjee, Senior Executive Officer, Marketing and Sales, Maruti Suzuki India Limited (MSIL).
Menurutnya Maruti Suzuki memelopori produksi kendaraan CNG di India pada tahun 2010. Sejak saat itu, Maruti Suzuki telah menjual lebih dari 2 juta kendaraan S-CNG hingga saat ini, yang berkontribusi pada pengurangan signifikan sebesar 2 juta ton emisi CO2.
Tahun fiskal lalu, penjualan CNG Maruti Suzuki dalam kategori mobil penumpang mengalami pertumbuhan 46,8% dibandingkan dengan Tahun Anggaran 2022-23 dan mencatat CAGR sekitar 28% sejak 2010. ##