NEW YORK — Jika Anda adalah seorang penggemar Nissan dan penasaran dengan desain masa depan sedan Nissan, maka lihatlah all-new Nissan Altima 2019.
Midsize sedan yang dipamerkan di New York International Auto Show 2018 ini dinyatakan oleh Nissan sebagai the new global face of Nissan sedan design (wajah baru dari desain sedan Nissan dunia).
Dari depan, Altima 2019 menampilkan V-motion grille, atap melayang serta lampu-lampu bumerang. Pilar-pilar atap terlihat lebih ramping dan headlight lebih tajam.
Nissan USA akan menawarkan all-new Nissan Altima 2019 dalam 2 pilihan mesin baru: V6 3.5-liter dan 4-silinder 2.5-liter. Mesin V6 diklaim seirit mesin 4-silinder.
Nissan Altima 2019 mengandalkan Intelligent All-Wheel Drive, pertama kalinya diadopsi oleh sedan Nissan di Amerika Serikat.
Nissan membekalinya dengan Automatic Emergency Braking with Pedestrian Detection, Rear Automatic Braking, Lane Departure Warning (LDW), radar-based Blind Spot Warning (BSW), Rear Cross Traffic Alert (RCTA) dan High Beam Assist (HBA).
“Altima baru ini dibangun berdasarkan 25 tahun dan lebih dari 5,6 juta penjualan Altima hingga saat ini – tetapi bagi kami, ini hanyalah titik awal,” kata Denis Le Vot, senior vice president, chairman of management committee, Nissan North America, Inc. “Itu sebabnya kami memutuskan untuk mengguncang segmen sedan menengah dalam hal desain, kesenangan mengemudi dan teknologi canggih dan terjangkau.”
Generasi keenam Nissan Altima ini akan dijual di Amerika Serikat mulai musim gugur 2018. Nissan berencana akan menjual sedan yang terjual lebih dari 5,6 juta unit ini ke dunia. ##