TANGERANG — DFSK Motors Indonesia memberikan referensi modifikasi DFSK Glory 580 kepada para pemiliknya. Mobil modifikasi tersebut hadir di GIIAS 2018.
DFSK memperlihatkan dua gaya modifikasi sebagai personifikasi diri mereka yang bisa dipakai setiap hari.
CitiTurismo
Modifikasi DFSK Glory 580 berwarna merah maroon ini mengedepankan gaya perkotaan yang elegan dan minimalis. Modifikasi yang dilakukan berupa velg dan ban, per keong lebih rendah (Lowering Kit), dan front splitter pada bumper depan. Roda DFSK Glory 580 CitiTurismo ini enggunakan velg BC Forged tipe RA-05 berukuran 19 inci, dengan lebar 8.5 inci untuk depan dan 9.5 inci di belakang. Roda-roda itu dibungkus oleh ban Landsail LS588 UHP 245/45R19 di depan dan 275/40R19 di belakang.
FreeRoad
DFSK Glory 580 FreeRoad (warna putih) menggunakan roda Rep. CE 28 berukuran 17 inci dengan lebar 7.5 inci yang dibalut ban Achilles Desert Hawk A/T ukuran 225/65 R17. Agar artikulasi suspensi tetap optimal, maka digunakan Lift Kit. Tampilan eksterior semakin gagah berkat penyematan Roof Basket dan LED Light Bar guna membantu kinerja lampu depan saat di kondisi minim cahaya. Side stripe custom diaplikasikan untuk bodi samping terlihat semakin atraktif. Modifikasi DFSK FreeRoad seolah mengajak Anda berpetualang.