JAKARTA — Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 diprediksi akan menampilkan MG Maxus 9 EV. Jika menjadi kenyataan, maka kehadirannya akan meramaikan jajaran mobil listrik di pameran otomotif bertaraf internasional tersebut.
“Kami menyadari ekspektasi yang tinggi dari para penggemar otomotif Indonesia terhadap produk-produk inovatif. MG Maxus 9, dengan desain futuristiknya, performa mengagumkan, dan kenyamanan tingkat tinggi, tentunya menjadi kandidat yang cocok. Namun, apakah kami akan meluncurkannya di IIMS 2024? Tetap pantau untuk informasi lebih lanjut,” ujar Arief Syarifudin, Marketing & Public Relations Director MG Motor Indonesia.
MG Maxus 9 EV dilengkapi baterai lithium-ion 90kWh yang menjanjikan jangkauan hingga 540 km per pengisian penuh, jika merujuk pasar Thailand. MPV mewah listrik dengan tingkat keselamatan 5-bintang dari EURO NCAP ini dibekali motor listrik 245 PS (180 kw) dan torsi 350 Nm.
Mobil ini menampilkan electric power steering, suspensi depan independent macpherson strut, dan suspensi belakang independent multi-link. Untuk pengeremannya mengandalkan cakram berventilasi di depan dan cakram solid di belakang.
Electronic Parking Brake (EPB), Auto Vehicle Hold (AVH), Anti-lock Braking System (ABS) with Brake Force Distribution (EBD), Electronic Brake Assist (EBA), Stability Control System (SCS), Curve Brake Control (CBC), Traction Control System (TCS), Hill Start Assist System (HAS), Intelligent High-beam Control (IHC), Emergency Stop Signal (ESS), Follow Me Home Light, Tire Pressure Monitor System (TPMS), Driver Monitor System (DMS), Autonomous Emergency Brake System (AEB), Adaptive Cruise Control (ACC), Traffic Jam Assist (TJA), Lane Keep Assist (LKA), Emergency Lane Keeping Assist (ELK), Lane Departure Warning (LDW), Blind Spot Intelligent System (LCA / BSD / RCTA / DOW), 3D Around View Monitor, Front, Side and Curtain airbags, Front & Rear Parking Sensors, serta ISOFIX 2nd and 3rd Row Seats menjadi fitur-fitur standar MG Maxus 9 EV.
Interior mobil listrik 7-seater ini terdiri dari captain seat di baris kedua dan dual panoranic sunroof. Jok-joknya terbuat dari kulit asli lentur dan kemiringannya dapat dikontrol secara otomatis melalui layar sentuh pribadi, yang juga digunakan untuk mengontrol 8 fungsi pemijatan berbeda. suhu kabin dapat dikontrol melalui layar sentuh; sistem pendingin udara dibagi menjadi beberapa zona, seperti kursi di baris 2 dan 3, untuk memenuhi preferensi para penumpang berbeda. ##