CIKARANG – Berbarengan dengan melihat produksi Mitsubishi Xpander yang siap diekspor ke Filipina dan Thailand, jurnalis diberi kesempatan menguji kemampuan dan keandalan mobil keluarga.
Memanfaatkan fasilitas uji lintasan di PT Mitsubishi Motors Kraya Yudha Indonesia (MMKI), serta di bawah kendali instruktur berpengalaman Rifat Drive Labs, dihadirkan lintasan yang menguji teknologi berkendara pada Xpander.
Pengujian keandalan penghenti laju ABS (Anti-Lock Braking System) dan VSC (Vehicle Stability Control) dihadirkan pada bagian awal lintasan, pengendara diharuskan menekan penuh pedal rem dan merasakan Xpander tak tergelincir dan tetap bisa diarahkan oleh pengendara.
Lintasan berikutnya berlanjut ke redaman suspensi. Xpander memberikan redaman lembut, bahkan absorber pada bodi dan insulator memberikan kekedapan kabin. Hal ini menambah kenyamanan penumpang selama perjalanan jauh.
Berlanjut ke lintasan berikutnya, Xpander dihadapkan pada jejeran Cone. Xpander mampu dengan baik memberikan kendali yang baik dengan gerakan lingkar kemudi yang ringan.
Pada tahapan akhir, Xpander yang berdimensi panjang 4475 mm ini mampu bergerak lincah berkat radius putar 5,2 liter. Sebab Xpander dihadapkan pada “Double 8”, mampu diselesaikan dengna mudah. [KC]