JAKARTA — Lexus LX 570 Sport mulai mewarnai segmen large luxury SUV di Indonesia di awal 2019. Lexus LX 570 Sport membawa penyegaran eksterior dan interior.
Di bagian depan terdapat spindle grille sport yang di desain oleh para Takumi Lexus (Lexus Craftsman). Bumper depan dan belakang dilengkapi dengan diffuser untuk meningkatkan aerodinamika berkendara. Aura elegan semakin terllihat dengan hadirnya roda dual-tone 21 inci dan kaca spion dengan cover berwarna hitam serta sentuhan aksen chrome. SUV ini pun menghadirkan lampu 3-LED Headlamps serta L-Shaped Daytime Running Lights.
“New LX 570 SPORT membawa tampilan kuat dan muscular. Model ini dihadirkan untuk semakin memancarkan power dan elegance, dengan sentuhan desain khas Lexus,” kata General Manager Lexus Indonesia, Adrian Tirtadjaja.
Ornamen sporty mewah di bagian interior disemburkan oleh Aluminum Sport Pedals, jok terbalut kulit semi-aniline yang sangat lembut. Sistem tata suara didukung oleh 19-speaker Mark Levinson Premium Audio System, serta 12.3-inch Center Screen Display dan 11.6-inch Dual Rear Seat Entertainment.
Pengemudi akan dimanjakan dengan Colored Head-Up Display terbesar di kelasnya. HUD menyajikan berbagai informasi ke pengemudi. Wireless Charger terdapat di bagian penumpang.
Keperkasaannya di medan aspal dan offroad dipercayakan kepada mesin 5,700 cc, V8, yang menghasilkan tenaga 362 hp, sistem four-wheel drive serta crawl control yang dapat mengendalikan gas, rem, dan transmisi saat menuruni lereng pada kecepatan tertentu.
Sayangnya Lexus Indonesia tidak menyebut harga Lexus LX 570 Sport. [Itn]