JAKARTA – Semua pasti sepakat, kalau kendaraan berjenis MPV (multi-purpose vehicle) yang diutamakan adalah fungsi ketimbang tampilan. Namun, produsen otomotif Negeri Ginseng Hyundai berbeda. Mereka menghadirkan STARGAZER pada 2022 silam dengan keunggulan sebagai mobil keluarga serbaguna yang tampil keren, futuristik, dan dinamis.
Keunggulan pertama. Apabila dilihat sekilas, Hyundai STARGAZER punya tampilan unik karena bagian atap melengkung hingga ke fascia depan, perusahaan menyebutnya tipologi Sleek One Box. Dari samping, tersemat garis-garis desain menguatkan kesan futuristik, pendesain juga menampilkan garis di bagian fender agar tampil gagah.
Tak sampai di situ saja. Kalau diamati lebih jelas, lampu depan menumpuk sejajar dengan bumper, di atasnya disematkan daytime running light (DRL) horizontal memanjang selebar bodi. Di belakang pun lampu posisinya selebar bodi, diapit lampu rem berbentuk segitiga. Setiap pencahayaan Hyundai STARGAZER menggunakan LED agar visibilitas mengemudi saat malam lebih optimal.
Tampilan unik, mendukung keunggulan Hyundai STARGAZER berikutnya. Dibekali mesin SmartStream 1.5 liter DOHC berkonfigurasi 4-silinder segaris, karakternya responsif mengeluarkan tenaga mencapai 115 PS di kitiran mesin 6.300 rpm, berikut keluaran torsi 143,8 Nm di 4.500 rpm. Benefitnya, konsumsi bahan bakar juga lebih irit.
Pengemudi mobil Hyundai ini pun dapat menyesuaikan besaran tenaga mesin sesuai kebutuhan. Entah itu untuk melaju dalam kecepatan tinggi, atau ingin konsumsi bahan bakarnya lebih efisien, semuanya dapat diatur melalui empat mode berkendara, yaitu Normal, Eco, Sport, dan Smart.
Penyesuaian kebutuhan pelanggan juga disediakan Hyundai Indonesia lewat dua pilihan sistem transmisi STARGAZER. Ingin merasakan berkendara murni, pilih transmisi manual 6-percepatan. Kalau konsumen ingin yang praktis, pilih transmisi otomatis IVT (intelligent variable transmission).
Keunggulan ketiga STARGAZER adalah tersemat fitur keselamatan mumpuni, seperti anti-lock brake system (ABS), electronic stability control (ESC), hill start assist (HSA) dan sematan tire pressure monitoring system (TPMS). Airbags 6 unit di bagian depan, samping dan jendela juga memastikan keamanan seluruh penumpang.
Sistem keselamatannya ditunjang dengan sistem bantuan pengemudi Hyundai SmartSense. Di dalamnya terdapat fitur Lane Keeping Assist, Lane Following Assist, Blind-spot Collision-avoidance Assist, Forward Collision-avoidance Assist dan Rear-cross Traffic Collision-avoidance Assist sebagai mata tambahan pengemudi.
Keunggulan keempat memiliki Hyundai STARGAZER, konsumen akan dibebaskan untuk memilih konfigurasi tempat duduk. Sebagai bawaan standar, mobil keluarga ini menyediakan kursi untuk 7-penumpang. Namun, apabila ingin lebih nyaman, tersedia opsi Captain Seat di baris kedua yang membuat kapasitasnya menurun jadi 6-penumpang.
Hadir sebagai kendaraan serbaguna, Hyundai STARGAZER memiliki keunggulan lain, yaitu soal banyaknya tempat penyimpanan. Memanfaatkan ruang tersembunyi, mobil keluarga ini memiliki 30 tempat penyimpanan, seperti baki kecil di konsol tengah, meja piknik di balik kursi, penahan gelas, serta banyaknya kantong tambahan di beberapa tempat.
Banyaknya tempat penyimpanan, ditunjang pula dengan ruang bagasi yang cukup lega bervolume 200 liter. Konsumen juga dapat memperbesar ruang bagasi dengan melipat kursi baris ketiga, dan volumenya meningkat jadi 585 liter. Serbaguna banget kan? Yakin tak mau pilih Hyundai STARGAZER sebagai mobil harian?
Soal banderol, Hyundai STARGAZER tipe Active transmisi manual dijual seharga Rp 249,6 juta, dan tipe transmisi IVT seharga Rp 262,6 juta. Di atasnya ada tipe Essential transmisi manual seharga Rp 261,4 juta dan transmisi IVT Rp 275,3 juta. Varian atas Style transmisi IVT dijual seharga Rp 305,3 juta, berikut tipe Prime IVT yang dibanderol seharga Rp 320,9 juta.
Keunggulan Hyundai STARGAZER dapat dicek lebih lanjut di booth Hyundai yang ada di hall 10 ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Selama pameran berlangsung hingga 28 Juli 2024, terdapat juga promo-promo penjualan menarik memiliki mobil keluarga ini, seperti DP Ringan mulai 10%, Bunga Ringan mulai 2,4%, serta Cicilan Ringan senilai RP 80 ribu per harinya.