Jakarta – Memiliki target mengulang kemenangan di tahun lalu, Mitch Evans yang merupakan pembalap tim Jaguar TCS Racing bersiap hadapi Formula E Jakarta 2023.
Berbagai persiapan juga tengah dilakukan oleh tim Jaguar TCS Racing untuk hadapi balapan Formula E Jakarta 2023.
Disampaikan oleh Kepala Tim Jaguar TCS Racing, James Barclay, meskipun tim telah menjalani beberapa balapan yang fantastis baru-baru ini, tim tidak berpuas diri dan fokus tim dengan jelas ditetapkan untuk memberikan dua balapan yang optimal di Jakarta.
“Ini balapan yang sulit untuk dilakukan karena secara fisik suit bagi pembalap, tim, maupun mobil dengan suhu dan kelembapan tinggi. Memang baik untuk kembali ke ajang kesuksesan, tetapi kami realistis bahwa dengan mobil balap baru, Jaguar 1-TYPE 6 dan ban Hankook baru tentu ini perlu pengaturan ulang dan kami tidak dapat bergantung pada apa yang kami lakukan tahun lalu,” kata James Barclay.
Disampaikan juga oleh Barclay, seperti semua balapan sejauh musim ini, manajemen ban dan energi akan sangat penting dan kesuksesan akan membutuhkan balapan yang dilaksanakan dengan sempurna.
Jaguar TCS Racing saat ini duduk di urutan ketiga dalam papan klasemen ABB FIA Formula E World Championship. Sepanjang musim ini, mobil balap yang menggunakan penggerak dari Jaguar telah mengemas empat kali finish pertama, 11 podium, dan 338 poin klasemen.
Mitch Evans, saat ini berada di urutan keempat dalam klasemen pembalap . Evans mengatakan beberapa balapan terakhir memberikan hasil yang positif bagi Jaguar TCS Racing dan tim mampu memperpendek jarak di klasemen tim dan pembalap.
“Ini memberikan momentum yang baik kepada tim saat kami menuju dua balapan berikutnya. Jakarta adalah balapan yang menantang secara fisik, tetapi saya tampil baik di sana musim lalu, jadi kami merasa positif dan kami akan berusaha meraih poin yang besar dan podium di Jakarta,” kata Mitch Evans.
Sementara itu, rekan satu timnya, Sam Bird kini berada di urutan ketujuh klasemen. Sam Bird menjelaskan balapan di Jakarta kali ini akan jadi peluang yang harus dimanfaatkan olem dirinya dan tim.
“Ada poin ganda yang tersedia dalam satu akhir pekan kali ini. Jadi itu peluang besar yang harus dimanfaatkan. Tim kami telah bekerja keras dan saya akan mengerahkan kemampuan saya dengan maksimal,” ungkap Sam Bird.
Balapan Formula E di Jakarta ini sendiri digelar pada 3 dan 4 Juni 2023 di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC). Bagi para tim balap, pertandingan seri ke sepuluh dan sebelas ini jadi balapan yang sangat menatang.
Salah satu tantangan terbesar adalah terkait temperatur. Oleh karena itu, tim dan pembalap perlu melakukan beragam strategi agar mampu menjaga suhu baterai, penggerak dan ban dalam suhu yang ideal.