Jakarta — Jaecoo Indonesia memrkuat jajaran SUV PHEV dengan meluncurkan Jaecoo J8 SHS ARDIS. Inilah SUV PHEV (Plug in Hybrid Electric Vehicle) triple-motor pertama di dunia.
Bagi mereka yang berminat dengan Jaecoo J8 SHS ARDIS telah dibuka pre-booking dengan harga Rp 850.000.000. Bagi para konsumen yang telah melakukan pemesanan, akan mendapatkan prioritas pengiriman pertama pada September 2025. Selain itu selama periode harga pre-booking, para konsumen juga mendapatkan V2L (Vehicle to Load) 6,6 kW dan Wall Charging.
“Indonesia bukan hanya pasar bagi Jaecoo, tetapi fondasi dari peluncuran inovasi global perusahaan. Kami bangga memilih Jakarta sebagai lokasi debut global Jaecoo J8 SHS ARDIS—sebuah bukti kepercayaan kami pada kesiapan dan antusiasme para konsumen terhadap teknologi otomotif generasi baru yang tidak hanya menawarkan kemewahan modern, namun juga performa bertanggungjawab terhadap lingkungan,” kata Max Zhou, Country Director JAECOO Indonesia.
Sistem SHS (Super Hybrid System) menggabungkan dua motor listrik di bagian depan dan belakang, dipadukan dengan mesin turbo 1.5L dan transmisi hybrid 3-percepatan (3DHT). Kombinasi ini menghasilkan output sistem hingga 395kW dan torsi 650Nm yang memungkinkan akselerasi dari 0 – 100 km/jam hanya dalam 5,4 detik.
Jaecoo J8 SHS ARDIS menawarkan sembilan mode berkendara cerdas dan jangkauan berkendara full EV hingga 180 km dan total jangkauan gabungan lebih dari 1.400 km. Saat baterai habis, konsumsi BBM tetap rendah di 6 liter per 100 km, sementara dalam mode hybrid hanya 1,2 liter per 100 km.
Mobil dibekali baterai berkapasitas tinggi 34,46kWh, yang terbesar di kelasnya, menggunakan teknologi lithium iron phosphate M3P dan perlindungan IP68, memastikan stabilitas, daya tahan, dan keselamatan sebagai prioritas utamanya. Dilengkapi dengan teknologi pengisian cepat yang memungkinkan pengisian dari 30% hingga 80% hanya dalam 25 menit.
Suspensi magnetik CDC (Continuous Damping Control) yang merespons kondisi jalan 100 kali per detik, pengemudi merasakan kenyamanan optimal di jalanan perkotaan dan stabilitas maksimal di medan ekstrem. Dengan ground clearance 190mm, sudut tanjakan hingga 24 derajat, serta kemampuan melintasi genangan air hingga kedalaman 600 mm.
Kita dapat menyaksikannya di GIIAS 2025. ##
 
			












 
							



