Sabtu, Juli 26, 2025
Otobisnis.id
  • Home
  • Berita
  • Mobil
  • Motor
  • Bisnis
  • Komunitas
  • Review
  • Others
No Result
View All Result
Otobisnis.id
No Result
View All Result

Diluncurkan, Harga Honda Stylo Pepet Vario 160

by Indra Fikri
Februari 2, 2024
Honda Stylo 160
Share on FacebookShare on Twitter

BEKASI – PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan Honda Stylo 160 di Tanah Air, pada 2 Februari 2024. Skutik ini memadukan desain modern klasik retro dengan performa mesin 160cc, 1-silinder, 4-klep, eSP+ berpendingin cairan.

Mesin Honda Stylo 160 mampu menghasilkan tenaga sebesar 15,15 hp/8.500 rpm dan torsi maksimum sebesar 13,8 Nm/7.000 rpm.

Selain itu, model ini juga memiliki kapasitas tangki bahan bakar sebesar 5 liter dan bagasi sebesar 16,5 liter.

Baca Juga :

Usung teknologi hybrid, Kijang Innova Zenix HEV jadi magnet GIIAS 2025

BYD sponsori Inter Milan

Perluas layanan purnajual, Vinfast Indonesia gandeng 3 bengkel ternama

Motor baru ini hadir dengan fitur-fitur menarik yang canggih, seperti lampu depan LED yang ikonik, Honda smart key, maupun USB charger type A.

President Director AHM, Susumu Mitsuishi mengatakan, new Honda Stylo 160 dikembangkan untuk menjawab kebutuhan konsumen terhadap skutik berkarakter fashionable yang bisa memberikan rasa bangga dan percaya diri untuk menemani pengalaman berkendara yang berkelas dan berbeda dari sebelumnya.

“Kami berupaya terus berinovasi untuk para konsumen Indonesia. New Honda Stylo 160 kami hadirkan sebagai skutik premium fashionable berdesain modern klasik yang tampil berkelas saat dikendarai dengan performa mesin yang bertenaga yakni 160 cc 4 katup,” ucap Mitsuishi.

“Fitur-fitur unggulan pun tersemat pada skutik ini sehingga memberikan kesenangan berkendara yang maksimal namun tetap bergaya,” tambahnya.

Executive Vice President Director AHM, Thomas Wijaya mengatakan saat ini sepeda motor menjadi bagian dari identitas karakter penggunanya sesuai gaya hidup mereka.

“Melalui New Honda Stylo 160, AHM ingin hadir sebagai partner terbaik para pecinta fashion premium sebagai bagian dari wujud ekspresi mereka untuk menjadi trendsetter saat berkendara di jalan sekaligus saat merasakan kesenangan berkendara yang aman dan nyaman,” ujar Thomas.

Honda Stylo 160 memiliki jarak terendah dengan tanah setinggi 151 mm dengan kombinasi jarak sumbu roda sebesar 1.275 mm serta ketinggian jok 768 mm memberikan sensasi kenyamanan maksimal dalam setiap kesempatan berkendara di perkotaan.

Pada sistem pengereman, skutik klasik retro modern hadir dengan fitur Combi Brake System (CBS) dan Anti-lock Braking System (ABS) satu channel dengan disc brake pada bagian depan dan belakang yang berukuran 220 mm – 220 mm di tipe ABS dan memberikan keselamatan ekstra.

Velg berukuran 12 inci baik depan maupun belakang dengan ban berukuran 110/90 pada bagian depan dan 130/80 pada bagian belakang.

Lampu sein yang didesain menyatu pada bodi bagian depan dan juga lampu belakang pada bagian buritan dengan LED. Lampu belakang yang diberikan aksen smoke membuat kesan premium pada skutik ini.

Dashboardnya sudah full digital panel meter. Informasi-informasi yang dihadirkan berupa indikator aki, konsumsi bahan bakar rata-rata, konsumsi bahan bakar instan, indikator penggantian oli mesin, jam, Trip A & Trip B.

Honda Stylo 160 juga dilengkapi seperti rak depan, rak tengah yang disertai dengan penutup, lalu hadirnya fitur USB charger type A. Serta ditunjang oleh Honda Smart key dan alarm system untuk memberikan rasa aman.

Honda Stylo 160 masih menggunakan rangka enhanced Smart Architecture Frame (eSAF) yang diklaim oleh AHM lebih ringan dibandingkan model konvensional.

“Sebagaimana diketahui sebenarnya eSAF ini punya banyak kelebihan, ringan hingga berhubungan dengan konsumsi bahan bakar,” ucap Octavianus Dwi, selaku Direktur Marketing AHM.

“Kenapa akhirnya kami mengejar rangka ringan, karena beban motornya pasti juga berkurang, tetapi ringan ini juga berarti lebih lincah dan meredam banyak getaran, sehingga makanya kami percaya bahwa ini masih menjadi pilihan yang baik,” tambahnya.

“Mengenai apakah berbeda atau sama dengan versi sebelumnya, tentunya kami terus melakukan pengembangan, namanya produk, namanya desain, itu akan selalu berkembang,” ungkap Octa.

Harga Honda Stylo 160 tipe ABS Rp 30,425 juta on-the-road Jakarta yang tersedia dalam 3 warna, yaitu Royal Green, Royal Matte Black dan Royal Matte White. Pada tipe CBS dipasarkan dengan harga Rp 27,550 juta (OTR Jakarta), yang tersedia dalam 3 warna juga, yaitu Glam Red, Glam Black dan Glam Beige.

Sedangkan Honda Vario 160 dibanderol mulai dengan harga Rp 26,639 juta sampai Rp 29,513 juta.

Honda Stylo 160 juga dilengkapi dengan garansi rangka hingga 5 tahun tanpa batas jarak tempuh (kilometer), garansi komponen injeksi PGM-FI selama 5 tahun atau 60.000 km, garansi mesin selama 3 tahun atau 36.000 km, garansi kelistrikan selama 1 tahun atau 12.000 km. ##

Tags: AHMHonda StyloHonda Stylo 160Honda Vario 160Motor BaruPT Astra Honda MotorRangka ESAF
Previous Post

Toyota Hilux 2024 dengan Minor Change

Next Post

BMW iX xDrive50 Sport dengan Jelajah Lebih Jauh

Related Posts

Kijang Innova Zenix Hybrid
Berita

Usung teknologi hybrid, Kijang Innova Zenix HEV jadi magnet GIIAS 2025

Juli 26, 2025
BYD Sealion 7
Berita

BYD sponsori Inter Milan

Juli 26, 2025
Vinfast
Berita

Perluas layanan purnajual, Vinfast Indonesia gandeng 3 bengkel ternama

Juli 26, 2025
Honda STEP WGN e:HEV pilihan tepat untuk mobil keluarga
Berita

5 Fakta Menarik tentang Honda STEP WGN e:HEV

Juli 26, 2025
Suzuki Fronx
Berita

Beli Suzuki Fronx di GIIAS 2025 akan diganjar uang elektronik

Juli 26, 2025
Jeep Wrangler '41 Willys
Berita

Hanya 6 unit, Jeep Wrangler ’41 Willys 4-door wajib dimiliki

Juli 26, 2025

TERBARU

Kijang Innova Zenix Hybrid
Berita

Usung teknologi hybrid, Kijang Innova Zenix HEV jadi magnet GIIAS 2025

Juli 26, 2025
BYD Sealion 7
Berita

BYD sponsori Inter Milan

Juli 26, 2025
Vinfast
Berita

Perluas layanan purnajual, Vinfast Indonesia gandeng 3 bengkel ternama

Juli 26, 2025
Honda STEP WGN e:HEV pilihan tepat untuk mobil keluarga
Berita

5 Fakta Menarik tentang Honda STEP WGN e:HEV

Juli 26, 2025
Suzuki Fronx
Berita

Beli Suzuki Fronx di GIIAS 2025 akan diganjar uang elektronik

Juli 26, 2025
Jeep Wrangler '41 Willys
Berita

Hanya 6 unit, Jeep Wrangler ’41 Willys 4-door wajib dimiliki

Juli 26, 2025
ads ads ads
ADVERTISEMENT

Test Drive

Suzuki Fronx 2025
Berita

Review Suzuki Fronx Hybrid

Juli 1, 2025
vinfast vf e34
Review

Impresi Berkendara Vinfast VF e34

Juni 24, 2025
Jaecoo J8 AWD kendaraan SUV berperforma tangguh dan nyaman untuk segala medan
Review

Kenyamanan Jaecoo J8 AWD Diuji di Medan Off-road

Juni 20, 2025
Hyundai Kona Electric
Berita

Review Hyundai Kona Electric

Juni 11, 2025
Otobisnis.id
  • Term Of Service
  • Disclaimer
  • Cookie Policy (EU)
  • Pedoman Media Siber
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Contact Us

© 2021 otobisnis.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Manage Cookie Consent
To provide the best experiences, we use technologies like cookies to store and/or access device information. Consenting to these technologies will allow us to process data such as browsing behavior or unique IDs on this site. Not consenting or withdrawing consent, may adversely affect certain features and functions.
Functional Always active
The technical storage or access is strictly necessary for the legitimate purpose of enabling the use of a specific service explicitly requested by the subscriber or user, or for the sole purpose of carrying out the transmission of a communication over an electronic communications network.
Preferences
The technical storage or access is necessary for the legitimate purpose of storing preferences that are not requested by the subscriber or user.
Statistics
The technical storage or access that is used exclusively for statistical purposes. The technical storage or access that is used exclusively for anonymous statistical purposes. Without a subpoena, voluntary compliance on the part of your Internet Service Provider, or additional records from a third party, information stored or retrieved for this purpose alone cannot usually be used to identify you.
Marketing
The technical storage or access is required to create user profiles to send advertising, or to track the user on a website or across several websites for similar marketing purposes.
Manage options Manage services Manage {vendor_count} vendors Read more about these purposes
View preferences
{title} {title} {title}
No Result
View All Result
  • Berita
  • Mobil
  • Motor
  • Bisnis
  • Komunitas
  • Review
  • Others

© 2021 otobisnis.id

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.