JAKARTA — PT Astra Honda Motor (AHM) menyegarkan warna dan striping Honda Genio 2023. Striping didesain lebih stylish menguatkan kesan retro dengan garis sederhana sesuai trend masa kini. Pilihan kombinasi warna baru juga hadir dan membuatnya semakin bergaya.
Honda Genio 2023 tipe CBS hadir pilihan warna Radiant Silver Black. Nuansa silver pada leg shield dan dek bagian bawah berpadu dengan hitam pada bodi lain. Pada tipe warna Radiant Red Black, ubahan terdapat para cover lampu utama yang kini menjadi hitam. Tipe warna ini mempertahankan kombinasi warna yang memikat pecinta skutik Tanah Air. Ketiga tipe warna varian CBS ini dipadu dengan striping yang lebih simpel dan stylish.
Pada tipe CBS-ISS juga terdapat beberapa ubahan. Tipe ini kini memiliki pilihan warna Faboulus Matte Green. Pada tipe warna Faboulus Matte Blue, terdapat penyegaran kombinasi warna hitam pada dek. Bagian dek atas kini dibalut nuansa warna hitam. Tipe warna Faboulus Matte Black mendapatkan warna jok baru, yakni cokelat. Semua tipe warna pada varian CBS-ISS ini juga mendapatkan striping baru yang menguatkan kesan retro khas Honda.
Honda Genio 2023 masih mempertahankan mesin 110cc, 1-silinder, SOHC, PGMFI (Programmed Fuel Injection). Jantung mekanis yang diklaim irit BBM (bahan bakar minyak) ini menghasilkan tenaga 9 PS pada 7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm pada 5.500 rpm. .
Dengan metode WMTC, konsumsi bensin Honda Genio 2023 menunjukkan angka 59,1 km/liter (fitur ISS on) sehingga mampu menempuh jarak hinga 248 km dalam sekali pengisian penuh bahan bakar. Mesin ini juga memastikan hasil pembakaran yang ramah lingkungan dengan standar emisi Euro 3.
ACG starter membuat mesin Honda Genio 2023 halus saat dinyalakan. Fitur ini bergandengan dengan ISS (Idling Stop System) khas Honda yang membuat mesin mati otomatis saat berhenti, dan menyala kembali hanya dengan memutar tuas gas.
Rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame), seperti dipakai oleh beberapa motor Honda, membuat bobot ringan. Suspensi depan menganut telescopic dan suspensi belakang menampilkan swingarm.
Skutik Honda dengan bagasi bervolume 14 liter ini headlight LED. Panel meter digital menyajikan berbagai informasi termasuk penunjuk kecepatan, odometer, bahan bakar, dan indikator ECO sebagai panduan berkendara efisien. Sentuhan aluminium pada pijakan kaki pembonceng dan grip belakang menyuguhkan penampilan yang mewah.
Harga Honda Genio 2023 sebagai berikut tipe CBS Rp 19.110.000, sedangkan tipe CBS-ISS dibanderol Rp 19.730.000. ##