JAKARTA — Setelah Chery Sales Indonesia membuka keran pra-pemesanan Omoda 5 sejak beberapa waktu lalu dengan harga Rp 328 juta dan Rp 398 juta, kini, harga resminya telah diumumkan. Harga Omoda 5 2023 naik tipis.
Untuk harga OMODA 5 2023 tipe RZ kini dijual Rp 399.800.000,00 dan tipe Z Rp 329.800.000. Semuanya merupakan harga on-the-road DKI Jakarta.
“Harga resmi ini berlaku setelah diumumkan. Walau ada kenaikan, kami tetap berkomitmen memberikan harga terbaik bagi konsumen yang ingin memilikinya,” ujar Shawn Xu, President PT Chery Sales Indonesia (CSI).
“Harga ini, kami umumkan berdasarkan hasil riset, juga survey yang kami lakukan. Akhirnya, kami memutuskan harga terbaik tersebut,” imbuhnya.
Setiap pembelian crossover compact ini para konsumen akan mendapatkan benefit double value. Dengan membayar Rp 5 juta untuk booking fee, akan mendapatkan benefit Rp 10 juta. Kemudian akan mendapatkan pula official merchandise.
Untuk program aftersales, setiap konsumen akan mendapatkan garansi mesin selama 10 tahun atau pemakaian 1.000.000 KM, garansi kendaraan selama enam tahun atau 150.000 KM, gratis biaya jasa dan suku cadang hingga 60.000 KM atau empat tahun, serta layanan bintang 6 (Six Star Service).
Omoda 5 dibekali intelligent voice control, layar super lebar 20,1″ di bagian tengah dashboard, wireless charger untuk smartphone, sistem audio dari SONY, kaca spion samping berpemanas, driver assist dan lain-lain.
Mesin bensin 1.500cc turbo menghasilkan tenaga 145 HP dan torsi 230 Nm. Transmisinya CVT 8-speed.
“Pada awal April, Chery akan melakukan handover ceremony untuk serah terima 100 unit dari total 300 unit pertama yang dijadwalkan pada April. Serta mengirimkan sisa unit yang kami jadwalkan serah terima pada April. Untuk pengiriman berikutnya, akan sesuai antrean. Untuk target penjualan, kami menargetkan total 1.000 unit dari ketiga model, yakni TIGGO 7 Pro, TIGGO 8 Pro, dan OMODA 5 setiap bulannya.”
Tiga model Chery tersebut dipamerkan di Gaikindo Jakarta Auto Week, 10-19 Maret 2023, Jakarta Convention Center (JCC).
Brand asal China ini pun mengajak para pengunjung pameran untuk melakukan test drive OMODA 5 dan TIGGO 8 Pro di area test drive.