JAKARTA — Memasuki usia ke-33 tahun pada 2022, PT Federal International Finance (FIFGROUP) bertekad menanam 33.000 pohon. Kemarin (21/1), penanaman 3.300 pohon sudah dilakukan sebagai tahap 1.
Penanaman pohon tahap 1 ini bertajuk “FIFGROUP Hijaukan Bumi” dilaksanakan serentak bersama dengan 9 SMK yang tersebar di 9 daerah yakni SMK 4 Bengkulu Utara sebanyak 365 pohon, SMK 2 Subang sebanyak 200 pohon, SMK 1 Nunukan sebanyak 475 pohon, SMK PPN Padang sebanyak 260 pohon, SMK Negeri (SMKN) 1 Karang Baru Aceh sebanyak 200 pohon, SMKN 2 Negara Bali sebanyak 144 pohon, SMK PPN Rea Timur Mamuju sebanyak 200 pohon, SMKN 1 Kelapa Sei Liat sebanyak 170 pohon, SMK Babat Supat Sekayu sebanyak 300 pohon, dan Batalyon Infanteri Mekanis 203 Arya Kemuning sebanyak 711 pohon.
Tahap 2 pada Februari sebanyak 4.000 pohon, tahap 3 pada Maret sebanyak 3.400 pohon, tahap 4 pada April sebanyak 3.300 pohon, tahap 5 pada Juni sebanyak 3.300 pohon, tahap 6 pada Juli 3.300 pohon, tahap 7 pada Agustus sebanyak 3.300 pohon, tahap 8 pada September sebanyak 3.300 pohon, tahap 9 pada Oktober sebanyak 3.300 pohon, dan tahap 10 pada November sebanyak 3.300 pohon, dan dilakukan di daerah-daerah rawan bencana seperti banjir dan tanah longsor.
“Berdasarkan Intergovernmental Panel on Climate Change (IPCC) yang merupakan badan antarpemerintah Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dijelaskan bahwa kondisi pemanasan global ada di angka rata-rata 1,1 derajat celcius. Oleh karena itu, sejalan dengan Sustainable Development Goals (SDGs) nomor 13 tentang climate action dan nomor 15 tentang life on land, serta Environmental, Social & Governance (ESG) nomor 5 yaitu biodiversity, FIFGROUP berupaya melakukan penanganan perubahan iklim melalui program penghijauan (Aksi Tanam Pohon),” tutur CEO FIFGROUP Margono Tanuwijaya, di sela peluncuran program penanaman 33.000 pohon, yang bertempat di markas Batalyon Infanteri Mekanis 203 Arya Kemuning, kota Tangerang.
Di markas batalyon yang dipimpin oleh Letkol Inf. Amaraldo Cornelius tersebut FIFGROUP menanam 4 jenis pohon buah yakni mangga (Mangifera indica), durian (Durio zibethinus), alpukat (Persea americana), dan kepel (Stelechocarpus burahol) sebanyak 275 pohon. Batalyon sendiri menamam 711 pohon. ##