Tangerang — Penampilan perdana Indonesia Citroen Basalt menandai langkah baru bagi pabrikan asal Prancis di segmen SUV. Model ini melanjutkan kesuksesan Ë-C3 dan C3 Aircross SUV.
“Bersamaan dengan momen spesial Gaikindo Jakarta Auto Week 2024, Citroen dengan bangga memperkenalkan tampilan eksterior perdana Citroen Basalt kepada masyarakat Indonesia, menghadirkan desain SUV Coupé yang berkarakter dan siap memberikan pengalaman berkendara yang berbeda di kelasnya,” tutur Tan Kim Piauw, CEO PT Indomobil National Distributor selaku Agen Pemegang Merek (APM) Citroen. di Indonesia.
Sesuai dengan namanya yang terinspirasi dari kekuatan batuan vulkanik, Citroen Basalt menghadirkan konsep
ketangguhan dan ketenangan yang tercermin pada desain eksterior yang berani namun tetap mengedepankan
sisi elegannya.
Citroen Basalt mengusung tagline "The Unthinkable” karena desainnya yang berani dan unik sebagai SUV Coupé. Model ini menggabungkan elemen sporty dengan karakter kuat khas SUV, mengedepankan siluet
ramping dengan lekukan dinamis khas Coupé pada atap belakang yang memberikan kesan sporty sekaligus
elegan. Lekukan pada garis atap sisi belakang mobil menunjukan keanggunan siluet Coupé yang memberikan
kesan dinamis tanpa mengorbankan bentuk dan area jendela. Kombinasi garis aerodinamis dan lekukan halus
memberikan kesan kokoh tanpa mengurangi estetika modernnya.
Sebagai ciri khas Citroen, lampu depan X Shaped Split DRL dipadukan dengan LED Vision Projector berteknologi tinggi, memastikan visibilitas optimal yang mendukung pengalaman berkendara lebih aman. Mobil juga dilengkapi dengan lampu belakang 3D Blade Tail Lamps yang terdiri dari 3 garis gradien.
Citroen Basalt telah diperkenalkan di pasar otomotif India dan Amerika Selatan pada Maret 2024. India menjadi negara pertama peluncuran model ini pada Agustus 2024 dan telah mencatatkan penjualan yang sangat bagus pada bulan pertama.
Selain model di atas, Citroen pun menampilkan Ë-C3 Nouveau Sportif, serta mobil klasik DS 23 Pallas di GJAW 2024.
Sebagai informasi tambahan, kini, terdapat 22 dealer Citroen di Indonesia. Indomobil bertekad untuk memperluas jangkauan dan meningkatkan kualitas layanan kepada para pelanggan. Setiap dealer didukung oleh pusat suku cadang dan teknisi terlatih, yang siap memenuhi kebutuhan pelanggan dengan standar tinggi yang menjadi ciri khas Citroën. ##