KARAWANG – Ban Bridgestone Turanza T005A menjadi ban resmi Honda City Hatchback RS. Ban Bridgestone Turanza T005A merupakan ban berkualitas tinggi dari Bridgestone Indonesia.
Ban ini dikembangkan menggunakan teknologi terbaru dari Bridgestone untuk mendukung performa Honda City Hatchback RS guna perjalanan yang lebih tenang, lebih aman, dan lebih nyaman. Mengusung konsep “Comfort Above All”, Bridgestone Turanza T005A dapat meningkatkan kenyamanan berkendara dan menunjang performa oleh Honda City Hatchback RS.
“Merupakan kebangaan tersendiri bagi Bridgestone dapat kembali dipercaya oleh Honda sebagai original equipment (OE) bagi mobil keluaran terbarunya ini. Kami yakin Ban ini akan sangat cocok bagi pengguna Honda City Hatchback RS karena kenyamanan dan tingkat kebisingan yang rendah yang ditawarkan sehingga membuat pengalaman berkendara menjadi semakin menyenangkan,” ujar Yuichi Asaoka, Direktur Pemasaran Bridgestone Indonesia.
Sebagai salah satu ban premium, Bridgestone Turanza T005A menawarkan kenyamanan untuk perjalanan jarak dekat serta jarak jauh. Ban ini dilengkapi dengan pola telapak yang dapat mengurangi kebisingan serta sipes dengan sudut tinggi mengurangi efek benturan ban di jalan, sehingga perjalanan tetap nyaman dan tenang.
Kontak area dari Turanza T005A dioptimalkan untuk memastikan gesekan yang konsisten di jalan guna mengurangi guncangan dan benturan demi kenyamanan berkendara yang lebih baik. Menggunakan teknologi eksklusif Bridgestone dengan senyawa Nano Pro-Tech™, membuat ban memiliki performa maksimal di kondisi basah dan jarak pengereman lebih baik.
Honda City Hatchback menggunakan ban berukuran 185/55 R16 83V. Harga Honda City Hatchback RS sendiri dari Rp 289 juta – Rp 299 juta.
Sejumlah fitur keselamatan dan keamanan dibawa oleh jagoan baru ini:
- 6 airbags
- Pengereman ABS, EBD + BA, Brake Override System
- Vehicle Stability Assist (VSA)
- Hill Start Assist
- Parking Sensor
- Seatbelt Reminder
- Pretensioner with Load Limiter Seat Belt
- Emergency Stop Signal
- APAR (Alat Pemadam Api Ringan)
- Smart Key with Keyless Entry
- Immobilizer
- Alarm System
Honda menanam mesin 4-silinder segaris 1.5L DOHC, 16-katup, i-VTEC + DBW, yang memuntahkan tenaga 121PS pada 6.600 rpm dan torsi maksimum 145 Nm pada 4.300 rpm. Honda mengklaim torsi Honda City Hatchback RS terbesar di kelasnya. Tersedia opsi transmisi manual 6-speed dan CVT. ##