JAKARTA — Ada promo menarik dari Suzuki untuk para calon konsumen yang mengajukan pembelian Suzuki XL7 semua tipe (Alpha, Beta, dan Zeta) melalui Suzuki Finance Indonesia (SFI).
Promo ini berlangsung dari tanggal 15–31 Oktober 2021 di seluruh wilayah Indonesia. Mereka akan mendapatkan potongan uang muka (DP) sebesar 10% dan TDP 30% rate turun sampai dengan 5%. Selain mendapat potongan DP, konsumen juga memiliki kesempatan untuk mendapatkan tambahan diskon sebesar Rp2.000.000 yang berlaku untuk semua TDP dan semua tenor.
M. Ikbal, GM Sales & Marketing PT Suzuki Finance Indonesia, program promo merupakan kegiatan berkala yang dilakukan SFI untuk memberikan kemudahan bagi calon konsumen Suzuki. “Kami berterima kasih atas kepercayaan konsumen yang telah memilih XL7. Kami akan terus berupaya menghadirkan kemudahan dan kenyamanan bagi konsumen untuk memiliki mobil Suzuki idaman melalui berbagai program promosi yang selalu SFI hadirkan.”
Berikut Daftar Harga XL7
- ZETA M/T Rp 226.550.000
- ZETA A/T Rp 236.200.000
- BETA M/T Rp 241.900.000
- BETA A/T Rp 251.700.000
- ALPHA M/T Rp 251.900.000
- ALPHA A/T Rp 261.700.000